Bayangkan, sebuah virus menginfeksi komputermu. Virus ini menganggu program, merusak aplikasi, mencuri data, dan bikin sistem berantakan. Andai tidak dimusnahkan, virus ini akan terus menular, menjangkit luas sampai segalanya gagal bekerja. Komputermu tak lagi bisa menjalankan fungsi-fungsinya. Lumpuh.
Korupsi tak berbeda.
Bukan semata soal ada uang yang dicolong, tapi juga matinya fungsi, sirnanya kepercayaan, dan semua hal baik yang direncanakan tidak berjalan seperti seharusnya. Makanya, korupsi mengacaukan segala aspek kehidupan. Uangmu mungkin tidak raib dari dompet, tapi bila kamu kesulitan mengakses pelayanan publik, atau dirugikan oleh keputusan hukum yang janggal, itulah pertanda kamu sudah jadi korban korupsi. Sepenting itu, segawat itu, jadi kenapa tidak dari sekarang kita belajar melawannya?